Jakarta, Mambruks.com- Tak terasa sebentar lagi traveler sudah berada di penghujung tahun 2022, dan sebentar lagi akan segera menyambut tahun baru 2023. Bicara soal traveling, ada banyak cerita menarik yang terjadi di sepanjang tahun 2022.
Salah satunya adalah tempat wisata yang viral di tahun 2022. Jika mengilas balik ke belakang, ada banyak tempat wisata menarik yang pernah jadi topik populer bagi traveler.
Mulai dari JPO Instagramable yang ada di Jakarta, hingga venue pernikahan Kaesang dan Erina. Berikut sejumlah tempat wisata yang viral di sepanjang 2022.
Baca juga: Tips Liburan Bersama Keluarga saat Cuaca Ekstrem
JPO Phinisi Karet-Sudirman
Menambah deretan spot foto Instagramable di Jakarta, JPO Phinisi Karet Sudirman menjadi salah satu tempat wisata yang pernah viral di 2022. Diresmikan langsung oleh mantan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, pada awal Maret 2022 lalu, tempat ini langsung jadi spot favorit traveler yang haus akan spot foto.
Tebet Eco Park
Bergeser ke daerah Tebet, Jakarta Selatan, ada satu tempat wisata yang juga viral di 2022. Ya, Tebet Eco Park menawarkan tempat wisata baru bagi warga Jakarta yang rindu ruang terbuka hijau, alias RTH.
Taman seluas 7 hektare ini menawarkan tempat rekreasi bagi keluarga atau mereka yang ingin berakhir pekan. Ada sejumlah kegiatan yang bisa kamu lakukan di sini, seperti bermain di taman, berolahraga, ataupun menikmati udara sejuk di tengah-tengah padatnya ibu kota.
Florawisata D’Castello
Berdiri di lahan seluas 10 hektare, Florawisata de Castello menghadirkan suasana sejuk dan colorful, dengan bangunan warna-warni yang ikonik.
Tempat wisata satu ini mengusung perpaduan taman, restoran, dan tempat rekreasi secara utuh hingga sangat menarik untuk dikunjungi.
La Riviera PIK 2
La Riviera PIK 2 menjadi tempat berikutnya yang viral beberapa waktu lalu. Sejatinya, PIK 2 ini merupakan kawasan perumahan dan pertokoan, namun ada beberapa destinasi wisata yang bisa kamu kunjungi untuk menghabiskan akhir pekan.
Baca Juga: Destinasi Wisata Populer Di Bandung
Pura Mangkunegaran
Terakhir, Pura Mangkunegaran sempat viral usai jadi lokasi pernikahan putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), yaitu Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono pada Sabtu (10/12) lalu.
Pernikahan Kaesang dan Erina ternyata digelar di Pendopo Royal Ambarrukmo, yang merupakan salah satu tempat bersejarah di Yogyakarta. Adapun, kompleks pendopo tersebut berada di tengah-tengah Mal Ambarrukmo dan Hotel Royal Ambarrukmo.
Jadi, tempat mana saja yang pernah kamu sambangi? Pernahkan kamu mencoba sewa bus Jogja bersama rombongan kamu?