ScoopWamendagri Optimis Pembangunan DOB Papua Pegunungan akan Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Wamendagri Optimis Pembangunan DOB Papua Pegunungan akan Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

Harapan Wempi Kepada DOB Papua Pegunungan

Must read

Jakarta, Mambruks.com – Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) John Wempi Wetipo berharap pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) Provinsi Papua Pegunungan dapat mendorong kesejahteraan bagi masyarakat. Pemerintah pusat. Wempi menjelaskan bahwa akan terus berikhtiar dan mengupayakan menyiapkan pembentukan DOB tersebut secara matang agar kesejahteraan masyarakat Papua semakin jaya.

Dikutip dari Sindo News, beliau mengajak berbagai komunitas masyarakat maupun para tokoh di Papua Pegunungan untuk menyambut pembentukan DOB dengan baik dan antusias tinggi.

“Saya kira mari kita sambut ini dengan baik ya. Kita jadi pemain (aktor bagi pembangunan di Papua Pegunungan) supaya kita mendapat manfaat lebih besar,” ujar Wempi di hadapan awak media usai meninjau Mal Wamena, Rabu (27/7) malam.

Artikel lainnya:

Wamendagri Wempi Wetipo Dan DOB Papua

Menurut Wempi, adanya DOB tersebut merupakan kesempatan emas bagi generasi di Papua Pegunungan untuk dapat memperoleh kesejahteraan lebih baik. Oleh karena itu, beliau terus mengajak secara antusias terhadap pihak-pihak di Papua Pegunungan untuk mendukung proses pembangunan yang ada. Sebab, banyaknya dukungan dari berbagai pihak dan komunitas, maka akan semakin cepat proses dan dinamika pembangunan DOB Papua Pegunungan ini.

Selain daripada itu, Wempi menambahkan pihaknya atas nama pemerintah pusat memiliki harapan besar terkait pembentukan DOB Papua Pegunungan. Harapan itu terutama agar masyarakat dapat lebih sejahtera dan hidup makmur. Dirinya optimistis, ke depan seiring berjalannya waktu masyarakat akan merasakan kesejahteraan melalui dampak adanya DOB Provinsi Papua Pegunungan. Untuk itu, Wempi kembali mengajak pihak terkait agar bersama-sama mendukung DOB Provinsi Papua Pegunungan.

“Saya ajak untuk semua aparatur, baik TNI, Polri, ASN, mari kita bersatu untuk bekerja lebih keras untuk membawa perubahan dan kesejahteraan yang diharapkan oleh masyarakat,” katanya.

Baca Juga  Gerhana Bulan Total Sore Ini, Cek Waktunya Sesuai Wilayah.

Baca juga:

Wapres Ma’ruf Amin Perintahkan Percepat Persiapan Implementasi 3 DOB di Papua

Anda dapat membaca berbagai berita-berita teraktual kami di platform Google News.

More articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Latest